QS. AR-RA’D AYAT 11

Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri.”

MADIUN – Dinas Perdagangan Kota Madiun melakukan penyemprotan desinfektan diseluruh ruangan dan halaman kantor hingga radius 100 meter untuk mencegah penyebaran Virus Covid-19. Kegiatan ini berlangsung pada pada Sabtu hingga Minggu (30/08). Penyemprotan juga serentak dilaksanakan pada seluruh Instansi yang ada di Kota Madiun sebagai wujud komitmen Pemerintah Kota Madiun dalam menangani Virus Covid-19.

Penyemprotan desinfektan ini dilakukan di semua ruangan mulai ruangan kepala dinas, kepala bidang, mushola, parkiran hingga halaman kantor dan juga gudang. Selain melakukan penyemprotan, seluruh pegawai Dinas Perdagangan juga bekerja bakti membersihkan tiap ruangan guna menciptakan lingkungan kerja yang bersih dan sehat.

“Kita berharap melalui penyemprotan desinfektan bisa terbebas dari penyebaran Covid-19 di lingkungan kantor dan pandemi ini segera berakhir agar semua kegiatan dapat berjalan normal kembali” kata Bapak Gaguk Hariyono selaku Kepala Dinas yang turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Selain itu pentingnya bagi seluruh karyawan untuk tetap menjaga kesehatan , mencuci tangan, rajin berolahraga, mengkonsumsi makanan yang bergizi, serta menghindari tempat keramaian demi keselamatan bersama.

I8ADJAID

INDEKS PELAYANAN PUBLIK

Survey Kepuasan Masyarakat